" Bersama PKS )|( , Membangun Magelang, Menuju Indonesia yang Adil dan Sejahtera, dengan : Cinta, Kerja, Harmoni "
Home » , » PKS Kota Magelang Konsisten Sukseskan Program KPUD Sosialisasi  Partai Politik dengan Masyarakat

PKS Kota Magelang Konsisten Sukseskan Program KPUD Sosialisasi  Partai Politik dengan Masyarakat

Written By PKS KOTA MAGELANG on Sabtu, 03 Desember 2016 | 3.12.16


Kota Magelang, KPUD  Kota Magelang mengadakan acara silaturahmi Partai Politik dengan masyarakat Kota Magelang putaran terakhir, Selasa (29/11/2016).  Acara yang dijadwalkan KPUD dalam tiga hari putaran, dihadiri KPUD Kota Magelang, Partai Politik Peserta Pemilu dan Masyarakat.

PKS Kota Magelang Konsisten mengikuti tiga putaran acara Tatap Muka Partai Politik dengan Masyarakat di masing-masing Dapil  :

1.       Putaran Pertama , tanggal 22 November 2016, Dapil Magelang Selatan dihadiri Ketua Fraksi PKS DPRD Kota magelang - H. Arifin Mustofa, S.Pd dan pengurus DPC Magelang Selatan

2.       Putaran kedua , tanggal 25 November 2016, Dapil Magelang Tengah dihadiri Ketua Umum DPD PKS Kota Magelang - Bustanul Arifin, ST dan pengurus DPC Magelang Tengah

3.       Putaran Ketiga (terakhir) , tanggal 29 November 2016, Dapil Magelang Utara dihadiri Ketua Dewan Syariah Daerah - H. Bambang Purnon mo dan pengurus DPC Magelang Utara

Ketua KPUD Kota Magelang, Basmar Perianto Amron dalam pengantar setiap acara Sosialisasi menyampaikan, acara seperti ini sangat penting untuk menjalin hubungan Partai Politik dengan Masyarakat tidak hanya waktu menjelang pemilu saja, akan tetapi terus terjalin kapanpun. 

Acara yang dilaksanakan oleh KPUD ini memberikan kesempatan kepada pengurus partai politik untuk menyampaikan hal ihwal kepartaiannya kepada Masyarakat, selanjutnya masyarakat menyampaikan pertanyaan, saran, kritik kepada semua partai politik yang kemudian meresumenya. Hasilnya akan dibukukan oleh KPUD Kota Magelang kemudian dibagikan kepada masyarakat dan Partai Politik pada tahun 2017.

Dalam setiap kesempatannya, Perwakilan PKS Kota Magelang menyampaikan tentang : Visi Misi Partai ; program-program partai yang sudah berjalan, diantaranya : Bakti Sosial (BAKSOS) , Pelatihan ketrampilan Perempuan, kinerja Anggota Legislatif dari PKS, seperti yang disampaikan Bustanul Arifin, ST Ketum PKS Kota Magelang saat sosialisasi di depan masyarakat Dapil Magelang Tengah.

Sebagai penguat materi, ketiga perwakilan PKS membagikan brosus  berupa Profil Singkat PKS Kota Magelang. Dan masyarakat sangat antusias meresponnya. [Humas PKS Kota Magelang]

LIPUTAN FOTO :

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=1100492536736396&id=878960912222894/


Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Created : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2012. PKS KOTA MAGELANG - All Rights Reserved
ReDesign by PKS KOTA MAGELANG
Powered by Blogger