" Bersama PKS )|( , Membangun Magelang, Menuju Indonesia yang Adil dan Sejahtera, dengan : Cinta, Kerja, Harmoni "
Home » , » DPRD Tampung Aspirasi SKPD Mitra Komisi A se-Kecamatan Magelang Utara

DPRD Tampung Aspirasi SKPD Mitra Komisi A se-Kecamatan Magelang Utara

Written By PKS KOTA MAGELANG on Selasa, 26 Januari 2016 | 26.1.16

Ketua FPKS Arifin Mustofa, S.Pd dan Komisi A tampung aspirasi Lurah Kedungsari di kantor  Kelurahan | FOTO: Istimewa 
PKSKotaMagelang
| FRAKSI –
Ketua Fraksi PKS sekaligus sebagai Anggota Komisi A DPRD Kota Magelang Arifin Mustofa, S.Pd, bersama koleganya dari Komisi A melakukan kunjungan lapangan ke  Kecamatan Magelang Utara, Kelurahan Kedungsari, Kramat Utara, Kramat Selatan dan Potrobangsan, Senin 25/01/2016. Kegiatan ini dalam rangka menampung aspirasi dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di wilayah Magelang Utara.

“Kunjungan ini terutama untuk melihat kondisi riil di lapangan,” kata Arifin.

Dia menambahkan, kantor kecamatan  dan  kantor kelurahan merupakan kantor pelayanan untuk masyarakat, sehingga perlu adanya fasilitas yang memadai dan  nyaman untuk masyarakat. Komisi A ingin melihat realitas di lapangan.

“Kami berharap dengan kunjungan ini kebutuhan-kebutuhan yang penting untuk pelayanan masyarakat terpenuhi,” jelasnya.

Kunjungan ini, masih kata Arifin, sebagai bahan untuk pembahasan RAPBD baik di perubahan 2016 atau dalam pembahasan  penetapan RAPBD 2017. Komisi A ingin melihat secara langsung hal-hal yang perlu diperbaiki.

“Kunjungan ini untuk memberi pelayanan kemasyarakat sebaik-baiknya dan tepat sasaran,” pungkasnya.

Dalam sepekan ini Komisi A  DPRD Kota Magelang menjadwalkan untuk kunjungan lapangan ke 28 SKPD mitra komisi A.

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Created : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2012. PKS KOTA MAGELANG - All Rights Reserved
ReDesign by PKS KOTA MAGELANG
Powered by Blogger