" Bersama PKS )|( , Membangun Magelang, Menuju Indonesia yang Adil dan Sejahtera, dengan : Cinta, Kerja, Harmoni "
Home » » Hadiah MILAD Ke-1107 | " Kota Magelang Masuk Enam Besar Lomba Perpustakaan Antar Kelurahan Se Jateng "

Hadiah MILAD Ke-1107 | " Kota Magelang Masuk Enam Besar Lomba Perpustakaan Antar Kelurahan Se Jateng "

Written By PKS KOTA MAGELANG on Kamis, 25 April 2013 | 25.4.13

PKS KOTA MAGELANG -- [Magelangan], Badan Arsip dan Perpustakaan Jateng mengapresiasi Kota Magelang yang sudah membuat gerakan pemasyarakatan minat baca (GPMB). ‘’Ini satu-satunya di Jateng, bahkan Badan Arsip dan Perpustakaan belum membuatnya,’’ kata Ketua Tim Penilai Lomba Perpustakaan Tingkat Jateng, Dra Titik Rahayu MSi.

Dia bersama rombongan kemarin (22/4) menilai Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Pelita Kelurahan Magelang, Kota Magelang. Titik diterima oleh Walikota Ir H Sigit Widyonindito MT beserta istri dan Kepala SKPD terkait aula kelurahan setempat.

GPMB dibuat untuk membudayakan minat baca masyarakat. Sedang pengelolannya selain dari unsur masyarakat, juga birokrasi dan para pengusaha.

Titik mengatakan, Kota Magelang masuk nominasi 6 besar lomba Perpustakaan Tingkat Jateng. Daerah lainnya adalah Kota Pekalongan, Kendal, Sukoharjo, Banyumas dan Wonosobo. ‘’Karena yang masuk nominasinya 6 daerah, maka Kota Magelang pasti meraih salah satu juara,’’ ungkapnya.

TBM Pelita Kelurahan Magelang sebelumnya berhasil meraih juara pertama tingkat Kota Magelang. Karena itu, berhak maju ke tingkat Jateng. Keunggulan TBM Pelita antara lain administrasi berikut sarana dan prasarananya baik. Selain itu koleksi bukunya lengkap baik mengenai pendidikan, ketrampilan, agama dan lainnya.

Walikota mengatakan, Kota Magelang sebagai kota pendidikan dan kota layak anak, perpusatakaan merupakan salah satu sarana untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Karena itu, keberadaan perpustakaan kelurahan, sekolah maupun perpustakaan umum perlu ditingkatkan dan dikembangkan.

Sigit menerangkan, pemkot sedang membangun gedung perpustakaan baru menempati lahan bekas Gedung Sasana Bumi Kyai Sepanjang. ‘’Lantai 1 dengan ukuran 20 X 50 m2 untuk perpustakaan. Ini mengganti perpustakaan lama di Jalan Pahlawan. Sedang lantai 2 untuk gedung pertemuan, semoga akhir tahun ini sudah bisa digunakan’’ tuturnya.

Keberadaan perpustakaan di kelurahan, lanjut Sigit, selain mendekatkan pelayanan kepada masyarakat juga supaya mereka tidak ketinggalan informasi guna meningkatkan kemampuannya. [magelangkota.go.id]
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Created : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2012. PKS KOTA MAGELANG - All Rights Reserved
ReDesign by PKS KOTA MAGELANG
Powered by Blogger